Pemain Inggris, Jack Grealish. Foto: Pool via REUTERS/Carl RecineJack Grealish gagal mengangkat trofi juara Euro 2020 bersama Inggris. Di tengah kekecewaan dan kesedihan, pemain Aston Villa ini masih sudi menunjukkan gesture ramah terhadap fan di tribune Stadion Wembley, London, Inggris.Inggris kalah dari Italia dalam laga final Euro 2020 yang berlangsung di Stadion Wembley pada Senin (12/7) dini hari WIB. Sempat bermain imbang 1-1 di waktu normal hingga babak tambahan waktu, The Three Lions tumbang di babak adu penalti.Grealish yang baru dimasukkan pada menit 99 sebagai pengganti Mason Mount tidak mampu berbuat banyak untuk menolong Inggris. Namun, winger 25 tahun ini tahu bagaimana cara menghibur penggemar yang kecewa.Beredar video di Twitter yang menunjukkan Grealish naik ke tribune Wembley untuk menghibur fan cilik. Ia memberikan sepatunya dan mengajaknya berswafoto. Akun @super_ollyt menjadi yang pertama mengunggahnya, disusul oleh akun @ESPN.Jack Grealish menjadi perbincangan usai Inggris kalah di final Euro 2020. Roy Keane menyalahkannya karena membiarkan Bukayo Saka yang masih 19 tahun menjadi salah satu eksekutor di babak tos-tosan.”Jika Anda Grealish atau [Raheem] Sterling, Anda tidak bisa membiarkan anak muda melangkah di depan Anda,” kata Keane dikutip dari Daily Mail.Grealish tak terima dibilang begitu. Ia lalu membalas ucapan legenda Manchester United yang kini menjadi pundit sepak bola itu lewat unggahan di akun Twitter pribadinya.”Saya sudah bilang kalau saya ingin menendang penalti!! Manajer telah mengambil banyak keputusan benar sejauh turnamen berjalan dan ia kembali melakukannya malam ini,” tulis Grealish.***