UPT SPF SDI Borong Jambu II Siap Berlaga di Young Talent Cup 2023

UPT SPF SDI Borong Jambu II Siap Berlaga di Young Talent Cup 2023
UPT SPF SDI Borong Jambu II Siap Berlaga di Young Talent Cup 2023

BERITA, iNEWS, Makassar – Tim Futsal UPT SPF SDI Borong Jambu II kembali akan berlaga di event besar tingkat sekolah dasar se- Sulsel yang akan digelar pada awal November mendatang yakni tgl 3-5 November di Super Futsal JL Rutan Gunung Sari Kota Makassar.

Dikonfirmasi, Pelatih sekaligus Guru PJOK Borjam 2 Udin Sangkala mengatakan bahwa timnya terus melalukan persiapan dengan melakukan beberapa friendly match.

Bacaan Lainnya

‘Dan semoga menjadi bekal sehingga anak anak bisa lebih siap dan percaya diri nantinya di event sesungguhnya. “ujar Udin Sangkala.

Udin Sangkala juga tak lupa mengucapkan apresiasi kepada Kepsek Ibu Dra. Sundarsani, M.Pd. yang sangat mensupport dan mendukung UPT SPF SDI Borong Jambu II berlaga di even ini.

‘dan untuk berpartisipasi di event tersebut sehingga kegiatan anak anak di bidang olahraga khususnya sepak bola ataupun futsal akan semakin terasah dan kelak bisa berprestasi. ‘ujarnya.

Seperti diketahui baru baru ini BJ2 FC telah melakukan 2x ujicoba yakni melawan SDI Kassi & SDI Borong Jambu II di lapangan celebes pada sabtu dan Ahad 14-15 Oktober 2023 dan berharap ujicoba ini akan jadi bahan evaluasi ke depannya menjelang event Young Talent cup 2023. (**/BB)

e catalog beritainews

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *